Alat Medis Stetoskop Teman Baik Dokter!!

0
995
alat medis stetoskop

Teman baik dokter yang selalu melingkar di leher para dokter ini bernama stetoskop. Alat medis stetoskop ditemukan pertama kali oleh René-Théophile-Hyacinthe Laennec di Prancis pada tahun 1816. Benda yang selalu berada di dekat dokter atau perawat di rumah sakit. Stetoskop ini berasal dari 2 kata bahasa Yunani yaitu stethos yang berarti dada dan skopeein yaitu memeriksa.

Mengenal Alat Medis Stetoskop

Stetoskop merupakan alat yang berguna untuk para petugas medis untuk mendengarkan suara dari dalam organ tubuh. Seperti suara denyut nadi, detak jantung, organ pencernaan dan juga paru-paru. Bahkan suara detak jantung dari bayi yang berada pada kandungan juga dapat terdengar dengan menggunakan benda ini.

Dengan mendengar jenis suara dan mengetahui intensitas dari stetoskop ini, dokter dapat dengan mudah mengetahui masalah kesehatan yang pasien alami. Setelah mengetahui kondisi kesehatan pasien, dokter dapat memberikan tindakan atau pengobatan yang sesuai dengan kondisi yang Anda alami. Meskipun alat medis stetoskop kerap berada di rumah sakit atau pusat kesehatan lainnya seperti klinik atau puskesmas. Namun anda juga dapat memiliki stetoskop ini di rumah untuk penggunaan pribadi.

Fungsi Stetoskop

Pada umumnya stetoskop ini memiliki fungsi utama untuk mendengar suara detak jantung agar dapat mengetahui ritme dari detak jantung normal atau tidak, dengan pemeriksaan ini, sokter dapat menilai kondisi kesehatan dari jantung. Stetoskop juga banyak yang menggunakannya untuk mendengar suara paru-paru untuk menilai kondisi pernapasan dari pasien. Apabila terdapat gangguan pernapasan seperti adanya bunyi napas tambahan seperti stridor dan mengi, atau tidak normalnya bunyi napas, hingga bunyi napas yang melemah, maka dokter dapat memberikan tindakan lanjutan.

Manfaat stetoskop pada bagian perut adalah untuk mendengar suara ataupun bising usus. Peningkatan ataupun penurunan bising usus dapat menjadi salah satu alasan terjadinya gangguan pencernaan. Sebelum adanya teknologi USG, pada awalnya, dokter menggunaka stetoskop untuk memeriksa normal atau tidaknya detak jantung dari buah hati yang masih ada di kandungan. Karena merupakan pemeriksaan secara manual, alat kesehatan stetoskop ini hanya dapat memeriksa perkembangan bayi. Namun meskipun begitu, stetoskop cukup akurat untuk mengetahui di mana letak plasenta dari janin di kandungan.

Bagian Stetoskop dan Fungsinya

alat medis stetoskop

Terdapat beberapa komponen yang ada pada alat kesehatan stetoskop. Masing-masing dari bagian stetoskop ini memiliki fungsinya masing-masing.

1.    Eartips

Ada juga yang menyebutnya sebagai earpiece, komponen ini merupakan bagian dari stetoskop yang berguna untuk mendengar suara dengan cara meletakkannya ke dalam telinga. Umumnya eartips ini terbuat dari bahan silikon yang lembut agar petugas medis dapat merasa nyaman dan tidak sakit ketika menggunakannya. Eartips sendiri memang khusus terbuat agar pas ketika Anda pakai di telinga agar suara lain dari luar tidak ikut masuk.

2.    Tubing

Merupakan tabung tipis dan panjang seperti selang, tubing ini memiliki fungsi penting yaitu untuk menyalurkan frekuensi suara dari diafragma menuju eartips agar dapat didengar.

3.    Diafragma

Benda datar yang teletak pada ujung kepala dari alat kesehatan stetoskop yang akan bersentuhan langsung oleh kulit anda merupakan komponen diafragma ini. Fungsi dari komponen ini adalah untuk mendengarkan bunyi yang memiliki frekuensi tinggi seperti suara mengi pada paru-paru.

4.    Bell

Komponen ini umumnya hanya terdapat pada stetoskop yang memiliki kepala ganda dan memiliki bentuk bulat menempel dengan bagian diafragma. Berbeda dengan diafragma, bell ini memiliki fungsi untuk mendengar suara dengan frekuensi yang rendah dan tidak terdeteksi oleh diafragma.

Bukan hanya untuk gaya ataupun untuk melengkapi penampilan dokter, alat medis stetoskop ini memiliki peran penting untuk membantu dokter mengetahui kondisi dari kesehatan pasien. Perlu diketahui apabila jenis stetoskop cukup banyak, anda dapat memilih sesuai dengan keperluan anda di PT Cipta Medika.